Estimasi Premi Asuransi Kesehatan Allianz per Bulan 2023

Premi Asuransi Kesehatan Allianz per Bulan

Estimasi Premi Asuransi Kesehatan Allianz per Bulan 2023 – Di Indonesia banyak sekali produk asuransi kesehatan yang menarik untuk digunakan masyarakat. Asuransi kesehatan memang menjadi salah satu hal yang penting untuk dimiliki sebagai proteksi diri. Salah satu produk asuransi kesehatan yang terbaik dan harus dimiliki masyarakat adalah Asuransi Kesehatan Allianz. Bagi Anda yang tertarik untuk menggunakan asuransi tersebut, perlu mengetahui estimasi premi asuransi kesehatan Allianz per bulan.

Allianz memang termasuk salah satu perusahaan asuransi berkelas internasional. Allianz menawarkan bermacam produk perlindungan biaya kesehatan yang cukup lengkap di Indonesia. Banyak orang yang memilih Asuransi Kesehatan Allianz karena biaya preminya terjangkau. Untuk informasi tentang estimasi biaya premi asuransi kesehatan Allianz per satu bulannya bisa Anda simak di bawah ini.

Berapa Estimasi Premi Asuransi Kesehatan Allianz per Bulannya?

Premi Asuransi Kesehatan Allianz per Bulan

Sebagai informasi, estimasi biaya premi asuransi kesehatan Allianz per bulan rata-rata dimulai dari angka Rp 300 ribu. Namun ada juga nominal paling mahal untuk produk Asuransi Kesehatan Allianz bisa mencapai jutaan rupiah per satu bulannya. Kendati demikian, harga premi tersebut bisa berbeda-beda untuk setiap jenis produknya. Setiap nasabah pun bisa membayarkan premi dengan harga yang bervariasi.

Berikut ini ada informasi tentang estimasi premi asuransi kesehatan Allianz per satu bulan yang dibedakan sesuai jenis preminya.

1.      SmartMed Premier

Premi Asuransi Kesehatan Allianz per Bulan

SmartMed Premier adalah polis asuransi kesehatan Allianz untuk perorangan sekaligus perlindungan keluarga. Perlindungan yang diberikan oleh produk asuransi tersebut juga mencakup banyak wilayah di dunia. Ada beberapa manfaat spesial yang ditawarkan antara lain hemodialisis, penggantian biaya untuk kemoterapi, sampai HIV/AIDS. Selain itu, ada juga biaya pemakaman, pemulangan jenazah, serta evakuasi darurat.

Lantas berapa biaya premi asuransi kesehatan Allianz per bulan untuk produk SmartMed Premier? Premi produk asuransi tersebut mulai dari Rp 1,86 juta per satu bulannya. Namun biayanya bisa berbeda sesuai dengan plan yang Anda pilih. Di sini, tersedia 10 pilihan plan yang mempunyai manfaatnya tersendiri. Manfaat utamanya adalah fasilitas medis kelas VIP di rumah sakit rekanan asuransi Allianz Indonesia dan beberapa negara lain.

Negara lain yang menjadi rekanan asuransi Allianz antara lain Malaysia, Thailand, dan Singapura. Sementara itu, jumlah nilai pertanggungan yang diberikan dalam satu tahun mencapai Rp 6 miliar per pihak tertanggung. Selain itu, ada juga no claim bonus per tertanggung atau pihak pemegang polis yang merupakan bonus kalau tak ada klaim dalam setahun polis, yaitu sebesar 20%.

2.      SmartHealth Maxi Violet

Selanjutnya ada asuransi SmartHealth Maxi Violet dari Allianz yang ditujukan untuk perlindungan terhadap risiko kesehatan di Indonesia. Tersedia 8 variasi plan yang ditawarkan dan menyesuaikan kebutuhan nasabah. Adapun biaya premi asuransi kesehatan Allianz per bulan untuk produk SmartHealth Maxi Violet, mulai dari Rp 720 ribu per satu bulannya. Dengan biaya itu, Anda bisa mendapat manfaat sesuai premi yang dipilih.

Manfaat dasar yang bisa diterima oleh pemegang polis adalah rawat inap. Selain itu, ada juga manfaat tambahan yang bisa dipilih, yakni rawat gigi, rawat jalan, serta persalinan. Di sini, tak ada masa tunggu untuk waktu berlakunya polis SmartHealth Maxi Violet, kecuali tindakan persalinan. Nasabah dapat membayarkan premi asuransi kesehatan satu ini sesuai plan yang diinginkan.

3.      Allisya Care

Premi Asuransi Kesehatan Allianz per Bulan

Demi memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap produk asuransi kesehatan syariah, perusahaan Allianz pun merilis produk asuransi tersebut yang bernama Allisya Care. Polis asuransi kesehatan satu ini jelas menerapkan prinsip tolong menolong yang sesuai dengan poin syariah. Untuk biaya premi asuransi kesehatan Allianz per bulan produk Allisya Care ditetapkan mulai dari Rp 900 ribu per satu bulannya.

Allisya Care juga menghadirkan pembagian surplus underwriting, yakni dana yang dibagikan kepada nasabah apabila tak ada klaim serta mengajukan perpanjangan polis asuransi. Dana tersebut bisa diambil dari dana tabarru para nasabah asuransinya. Nasabah pun bisa menikmati manfaat dasar yang berupa rawat inap. Ada pula manfaat tambahan seperti rawat jalan, persalinan, dan rawat gigi.

Baca Juga:

3 Ciri Khas Asuransi Jiwa Berjangka Menurun yang Perlu Diketahui

Itulah informasi tentang estimasi premi asuransi kesehatan Allianz per bulan yang disesuaikan dengan produk asuransinya. Dengan informasi tersebut, Anda bisa lebih mudah memilih premi asuransi yang sesuai.